Kunjungi Warga Marelan, Bobby Nasution: Jika Kami Terpilih Pembangunan Tanggul untuk Menghempang Rob akan Terwujud

Kunjungi Warga Marelan, Bobby Nasution: Jika Kami Terpilih Pembangunan Tanggul untuk Menghempang Rob akan Terwujud

Rambe
By -
0

Bicaranews.com|Belawan - Calon Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution memperkirakan untuk menanggulangi permasalahan rob (banjir air laut) di Medan Utara  memerlukan biaya kurang lebih Rp 1,6 triliun.

Hal itu dikatakannya, Senin sore (2/11/2020) kepada wartawan disela-sela kegiatannya mengunjungi masyarakat di Lingkungan 7 dan 8, Kelurahan Labuhan Deli, Kecamatan Medan Marelan.

Biaya yang tergolong besar tersebut menurutnya akan digunakan untuk membangun tanggul, sehingga kegiatan rutin masyarakat di Kecamatan Medan Belawan, Marelan dan Medan Labuhan tidak lagi terganggu jika terjadi rob.

Lebih lanjut Calon Wali Kota Medan tersebut mengatakan, jika ia dan pasangannya terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan pada Pilkada tahun ini, pembangunan tanggul untuk menghempang rob akan diwujudkan, yakni bekerjasama dengan Pemprovsu dan Pemerintah Pusat.

Selain itu, menurut Calon Wali Kota Medan dengan nomor urut 2 tersebut, untuk menanggulangi rob di Kecamatan Medan Belawan sekitarnya, tidak semata-mata dengan melakukan pembangunan fisik, peran serta masyarakat untuk tidak membangun rumah pada jalur hijau dan membenahi kembali kawasan tersebut dengan menanam pohon bakau/mangrove merupakan hal yang sangat penting untuk segera dilaksanakan.

Pada kesempatan tersebut Calon Wali Kota Medan itu juga mengatakan, para generasi muda atau anak-anak nelayan berprestasi dalam pendidikan, olahraga maupun agama yang mengalami kesulitan biaya untuk melanjutkan sekolahnya akan diberikan bea siswa.(sib/rel/bn)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)