Ratusan Rumah Terendam Banjir di Batangkuis

Ratusan Rumah Terendam Banjir di Batangkuis

Rambe
By -
0


Bicaranews.com|Deliserdang - Ratusan rumah di Perumahan Grand Mutiara Indah 3, Dusun VB, Desa Tumpatan Nibung, Kecamatan Batangkuis, Deliserdang terendam banjir setinggi 40 cm, Sabtu (21/11/2020).

Informasi diperoleh dari warga setempat menyebut air mulai naik di perumahan mulai pukul 04.00 WIB akibat dari meluapnya air Sungai. Musibah banjir itu diakibatkan hujan deras semalaman itu merendam 116 rumah ditambah lagi tidak berfungsinya drainase di perumahan tersebut.

Camat Batangkuis, Avro Wibowo saat dihubungi membenarkan musibah tersebut. Disebut hingga kini banjir sudah surut. Namun warga dan tim masih tetap waspada manakala ada banjir susulan.

"Sesuai data kita ada sebanyak 116 unit rumah yang terendam. Hingga petang tadi tim dan warga bersama-sama bergotong royong untuk membersihkan sisa banjir," kata Avro.

Saat meninjau tadi, pihaknya bersama Muspika Batangkuis mendirikan posko kesehatan gratis bagi warga yang terkena dampak banjir. Lalu memberikan nasi 150 bungkus, kemudian memasang pompa air untuk mengurangi genangan air.(sib/bn)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)