Jaga Keseimbangan Alam, Bupati Taput Serahkan Bibit Pohon Lengkeng dan Sirsak di Partali Toruan

Jaga Keseimbangan Alam, Bupati Taput Serahkan Bibit Pohon Lengkeng dan Sirsak di Partali Toruan

Rambe
By -
0

Bicaranews.com|Taput - Usai penaburan benih ikan, Bupati Taput Drs. Nikson Nababan, MSi didampingi Kadis Lingkungan Hidup diwakili melanjutkan kegiatan penyerahan bibit pohon berbuah seperti bibit Pohon lengkeng dan sirsak di Partali Toruan, Minggu (1/11/2020). 

"Ketika kita melakukan pencetakan kolam, kita harus tetap menjaga keseimbangan alam sehingga tebing tebing yang rawan bisa tetap terjaga, sekaligus menghasilkan buah yang bisa menambah penghasilan masyarakat. Ini sebuah upaya untuk menjaga keseimbangan alam," ujar Bupati. 

Bupati Nikson mengatakan penanaman pohon berbuah tersebut untuk menjaga tebing yang mudah terkikis sehingga dapat menahan tanah dari longsor. 

"Saat ini kita memberikan bibit Pohon lengkeng dan sirsak untuk menjaga tebing tebing yang mudah terkikis karena pencetakan kolam. Di samping menjaga keseimbangan alam, pohon ini akan memberikan hasil bagi masyarakat. Panen ikan sekaligus panen buah," ujar Bupati Nikson.(rel/bn)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)