Sutarto Resmi Dilanjatik Menjadi Ketua DPRD Sumut Menggantikan Baskami Ginting

Sutarto Resmi Dilanjatik Menjadi Ketua DPRD Sumut Menggantikan Baskami Ginting

Hendri
By -
0



DPRD Sumut, Medan

Bicaranews.com | MEDAN - Sutarto resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Sumatra Utara menggantikan posisi Baskami Ginting. Pelantikan dilaksanakan di Ruang Paripurna Gedung DPRD Provinsi Sumatera Utara, Jalan Imam Bonjol Medan, Rabu (8/5/2024).


"Meresmikan pengangkatan saudara Dr Soetarto S.Si sebagai ketua dewan perwakilan rakyat provinsi sumatera utara, sisa masa jabatan tahun 2019 - 2024 mulai tanggal pengucapan sumpah," ucap Sekretaris DPRD Provinsi Sumut, Zulkifli.


Hal ini sesuai dengan keputusan menteri dalam negeri Republik Indonesia mengenai penggantian sekaligus pelantikan yang tercatat dalam salinan yang dibacakan oleh Sekretaris DPRD Provinsi Sumut


"Meresmikan pemberhentian saudara Drs Baskami Ginting Sebagai ketua Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi Sumatera Utara masa jabatan 2019 -2024 disertai ucapan terima kasih atas pengabdian dan jasanya selama menjadi ketua dewan perwakilan rakyat," kata Zulkifli


Tepat hari ini juga dilantiknya, Mahidin Ritonga sebagai anggota komisi C Badan Musyawarah menggantikan Erwinsyah Tanjung yang telah meninggal dunia. Sebagai anggota DPRD Sumut dari Fraksi NasDem (F-NasDem) yang memiliki riwayat penyakit jantung.


Sebelumnya diberitakan, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting dinyatakan meninggal dunia pada Rabu (7/2/2024). Ia ditemukan tak sadar saat salah satu ajudannya hendak ke kamar mandi.


Kemudian DPP PDIP menunjuk Sutarto sebagai Ketua DPRD Sumut menggantikan Baskami Ginting. Sebelumnya, Sutarto merupakan Sekretaris DPD PDIP Sumut. (Tri/Bn) 

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)