Pra Gebyar Pendidikan Lomba Drumband Tingkat SMP Kota Medan, Diikuti 50 Peserta

Pra Gebyar Pendidikan Lomba Drumband Tingkat SMP Kota Medan, Diikuti 50 Peserta

Hendri
By -
0



Pemko Medan

Bicaranews.com | MEDAN - Pra Gebyar Pedididikan lomba Drumband Tingkat SMP Kota Medan di Pelataran Yuki Simpang Raya Medan, Rabu (15/5/2024) meriah. Event tersebut diikuti 50 peserta SMP se-kota Medan.


Pra Gebyar Pendidikan lomba Drumband SMP se-Kota Medan dilaksanakan untuk menyemarakan Gebyar Pendidikan Kota Medan yang akan dilaksanakan pada 26 Mei 2024 di Lapangan Benteng Medan. 


Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan yang mewakili Sekretaris Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Kiky Zulfikar S.Sos M,Si  pada Rabu (15/5/2024) mengatakan kegiatan itu digelar untuk mengaktualisasukan kecerdasan non akademik bidang seni bagi peserta didik SMP bukan sekedar mendapatkan juara tetapi merupakan proses pelajaran untuk menambah wawasan dan prilaku serta untuk melakukan ketrampilan diri bagi peserta didik untuk terus belajar, melatih dan berkarya sampai menjadi orang yang profesional dalam bidang seni.


Pemko Medan

"Satuan pendidikan untuk terus membuat inovasi melalui kegiatan-kegiatan non akademik yang bisa menggali potensi anak bidang seni, siapapun yang menjadi juara tetap bagian dari kita artinya akan mewakili sekolah untuk semarak Gebyar Pendidikan nantinya," ucap Kiky.


"Terima kasih kepada seluruh Kepala Sekolah, Panitia, Guru, tenaga pengajar yang terus berkarya menyiapkan kompetisi bagi generasi kedepannya, yang akan kita persiapkan menjadi generasi emas," tandas Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan yang mewakili Kadis.


Pada Kesempatan itu, Kabid  Pembinaan SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Andy Yudistira menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kepala SMP yang telah memberikan kepedulian terhadap Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan dalam kegiataan Pra Gebyar Pendidikan Lomba Drumband ini. 


Pemko Medan

Dalam kegiatan Pra Gebyar Pendidikan Lomba Drumband tingkat SMP se-Kota Medan dihadiri pengurus Dharma Wanita yang mewakili Ibu Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan, Ibu Kabid Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan, beserta Kepala  SMP se-Kota Medan. (HN/Bn) 




Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)