Polres Taput Berikan Pengamanan Maksimal Terhadap Para Tamu Dan Delegasi Zet Sky Aqua Bike Danau Toba 2023

Polres Taput Berikan Pengamanan Maksimal Terhadap Para Tamu Dan Delegasi Zet Sky Aqua Bike Danau Toba 2023

Hendri
By -
0

Polres Taput Beri Pengamanan Kepada Tamu Aqua Bike 2023

Bicaranews.com | TAPUT - Ratusan personil Polres Tapanuli Utara (Taput) melakukan pengamanan terhadap para tamu dan delegasi peserta Zet Sky Aqua Bike 2023.

Zet Sky Aqua Bike yang digelar mulai  tanggal 22 - 26 Nopember 2023 di perairan Danau Toba itu, peserta dan para tamu sudah mulai berdatangan menuju lokasi even melalui Bandar Udara Internasional Sisingamangaraja XII Silangit, Siborongborong, mulai tanggal (16/11/2023).

Kapolres Tapanuli Utara AKBP Johanson Sianturi, S.I.K, M.H, melalui kasi humas Ipda B. Gultom mengungkapkan, terkait dengan kegiatan tersebut ada ratusan personil yang kita siapkan untuk pengamanan.

"Semua ini kita lakukan agar para pendatang merasa aman dan nyaman. Terhitung mulai tanggal ( 16/11/2023) Polres telah mendirikan pos pengaman di lokasi bandara yang aktif di isi oleh petugas kita," sebutnya.

Salah satu bentuk pelayanan yang paling efisien bagi pengunjung dan peserta yaitu pengamanan. Soalnya, ketika pengunjung datang ke suatu lokasi namun tempat itu tidak steril dari segi keamanannya itu akan mengunci pintu masuk di hari-hari berikut.

"Apalagi kegiatan Zet Sky Aqua Bike ini pesertanya berasal dari 20 negara sehingga nama baik bangsa kita di mata internasional harus kita jaga," ungkap B.Gultom.

Selain memberikan pengamanan, Polri dengan bekerjasama dengan panitia Aqua Bike memberikan PIN Presisi terhadap beberapa delegasi fi bandara Silangit.

Selanjutnya dengan pengawalan mobil patroli polisi, masing-masing peserta rombongan selalu di kawal hingga ke lokasi even di Danau Toba Kabupaten Toba. (Humas Polres) 


Pewarta : LT

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)