AKP Sutrisno, SH Menggelar Rapat Koordinasi Terkait Program Stunting 2023

AKP Sutrisno, SH Menggelar Rapat Koordinasi Terkait Program Stunting 2023

Hendri
By -
0

Foto Kapolsek Padang Tualang memberikan arahan terhadap Forkopimca
Bicaranews.com | LANGKAT - Kapolsek Padang Tualang AKP Sutrisno, SH menggelar kegiatan tindak lanjut rapat koordinasi dalam rangka program penanganan Stunting tahun 2023, bertempat di Aula Kantor Camat Batang Serangan, Rabu (29/3/2023) Pukul 15.00 Wib.

Kegiatan rapat koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka program penanganan Stunting di wilayah Kecamatan Batang Serangan," ujar Kapolsek Padang Tualang AKP Sutrisno kepada wartawan melalui Kasi Humas Polres Langkat AKP Joko Sumpeno.

Dengan dipimpin Kapolsek Padang Tualang AKP Sutrisno, SH dan dihadiri oleh Camat Batang Serangan Arie Ramadhani. Ka UPT Puskesmas Sei Bamban dr. Endang Toto Ka'ban. MKM dan Sekcam Batang Serangan.

Selanjutnya, Kanit Intel Polsek Padang Tualang, Bhabinkamtibmas Desa Binaan setempat, Staf BKKBN Batang Serangan, 

Para Kepala Desa / Lurah Se - Kecamatan Batang Serangan. Para Bidan Desa wilayah kerja Desa / Kelurahan Batang Serangan," sebutnya AKP Joko. 

Kapolsek Padang Tualang AKP Sutrisno menyebutkan, tujuan kegiatan ini dilaksanakan, sebagai tindak lanjut hasil Rapat kordinasi yaitu penanganan Stunting oleh Kapolres Langkat dengan pihak Pemkab Langkat hari Jumat tanggal 24 Maret 2023 lalu. 

Oleh karenanya, untuk mensinkronkan kembali atas data stunting yang ada, sesuai dengan fakta yang ada tidak berdasarkan dengan data dan fakta yang tertulis. Sebelumnya tanpa dicek ke lapangan, sehingga kita bersama - sama untuk fokus dalam penanganan dan mencegah kasus stunting di wilayah Batang Serangan," ujar Kasi Humas. 

Berikut data dari Batang Serangan yang terkena stunting pada tahun 2021 jumlah balita 1 orang dengan nama Mhd. Al Rayyan, beralamat Sido Sari Amor Kelurahan Tanjung Selamat Padang Tualang.

Selanjutnya tahun 2022 berjumlah 2 orang yaitu Mhd. Al Rayyan Warga Dusun Sido Sari Amor Keluragan Tanjung Selamat Padang Tualang dan Rahmawati Warga Dusun Sinar Baru Desa Sei Musam Batang Serangan," lanjutnya. 

Kegiatan berkoordinasi ini dilakukan dengan pihak Muspika melalui UPT Puskesmas Sei Bamban Batang Serangan dan Bidan setempat, untuk bersama - sama dan bersinergi guna menekan dan menurunkan kasus stunting yang ada dilapangan.

Kapolsek Padang Tualang berharap, jika masih ditemukan adanya kasus stunting yang baru, sehingga hal tersebut dapat dilakukan langkah - langkah, oleh pihak Muspika dan tim medis kesehatan setempat," kata AKP Joko. (Bn) 


Pewarta : H. Simare - mare


Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)