Berangkat ke Istana Negara, Warga Liang Melas Karo Bawa 3 Ton Jeruk Oleh-oleh Kepada Presiden Jokowi

Berangkat ke Istana Negara, Warga Liang Melas Karo Bawa 3 Ton Jeruk Oleh-oleh Kepada Presiden Jokowi

Rambe
By -
0

Liang Melas Datas

Bicaranews.com|Karo - Warga yang tergabung di wilayah Liang Melas Datas melepas Pengurus Rudang-Rudang Pengarapen (RRP) Liang Melas Datas (LMD) bersama 1 unit truk membawa 3 ton jeruk manis hasil panen warga untuk diberangkatken ke Istana Merdeka untuk menemui Presiden RI Joko Widodo, Jumat (3/11/2021).

Dikutip dari Hariansib.com, Serba Kembaren didampingi Paham Sitepu warga Kuta Mbelin Kecamatan Lau Baleng Kabupaten Karo mewakili Pengurus RRP LMD, Jumat (3/11/2021) di sela - sela keberangkatan ke Jakarta menyebutkan wilayah LMD merupakan salah satu daerah produksi jeruk terbesar di Kabupaten Karo. 

Namun, kondisi fisik akses jalan yang menghubungkan 4 kecamatan di Kabupaten Karo, tepatnya jalan penghubung dari Desa Sukajulu, Desa Kutambaru Punti, Batumamak kecamatan Tigabinanga, Desa Pola Tebu, Kecamatan Kutabuluh, Desa Kuta Mbelin, Kecamatan Laubaleng, dan Kuta pengkih serta tiga Dusun masing - masing Dusun Barisen, Dusun Kuta Kendit dan Dusun Cerumbu, Kecamatan Mardingding rusak berat bahkan berlumpur.

"Kondisi jalan licin dan nyaris tak bisa dilalui kenderaan bermotor, bahkan setiap kenderaan harus menyiapkan tali untuk di derek mobil gardang dua jenis hardtop. Apalagi saat ini telah memasuki musim penghujan, kondisi jalan makin babak belur," ungkapnya.

Melihat kondisi ini katanya, masyarakat dan Pengurus Rudang-Rudang Pengarapen Liang Melas Datas mengunakan satu unit truk dan 2 unit kenderaan pribadi membawa 3 ton jeruk manis hasil panen warga Liang Melas Datas untuk diberangkatkan ke ibukota Jakarta, tepatnya Istana Merdeka, sebagai oleh-oleh kepada Presiden RI, Joko Widodo.

"Mohon dukungan dan doa pejalanan ke Jakarta, semoga bisa bertemu dengan bapak Presiden Jakowi agar oleh - oleh ini dapat diterima di istana Negara dan sekaligus memohon agar jalan ke LMD dapat diwujudkan untuk perbaikan," ungkap Sembiring.

Kegiatan pelepasan perwakilan dan 3 ton jeruk dikakukan cukup skral. Warga yang tergabung dalam Liang Melas Datas terlihat antusias sehingga acara keberangkatan dilepas dengan gendang tradisionil Karo dan Karang Taruna megenakan pakaian uis adat Karo. (hariansib/bn01)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)