Bicaranews.com|Dolok Sanggul - Ada beragam cara dilakukan untuk melakukan kritik terhadap kebijakan pemerintah. Mulai dari aksi unjuk rasa, mengirimkan petisi, hingga lewat papan bunga ucapan selamat.
Hal itu terlihat di sepanjang Jalan Sisingamangaraja Pusat Kota Dolok Sanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Rabu (8/9/2021). Sejumlah papan bunga berisi sindiran kepada Pemkab Humbahas atas 5 Tahun Tanpa P-APBD menjadi perhatian warga.
Pantauan dilapangan beberapa papan bunga bertulisan 'Selamat atas Prestasi Humbahas dengan Rekor 5 Tahun Tanpa P-APBD'. Di bawahnya tertera pengirim Morgan Lbn Batu, Jakarta.
Selain itu, ada yang bertulisan 'Buruk Muka Cermin Dipecah Pemimpin Tak Becus DPRD Dipecah' dengan pengirim Mantun S Pakpahan SE, MM, Jakarta. Di papan bunga lain tertulis 'Humbahas Hebat 5 Thn Berturut - turut tanpa P-APBD' dengan pengirim Irjen (Purn) Alpiner Sinaga, Jakarta.
Posting Komentar
0Komentar