Longsor Tutup Jalan Utama Menuju Kecamatan Pakkat di Jaga Payung, Kendaraan Tak Bisa Lewat.

Longsor Tutup Jalan Utama Menuju Kecamatan Pakkat di Jaga Payung, Kendaraan Tak Bisa Lewat.

Rambe
By -
0

Longsor di Jaga Payung

Bicaranews.com|Pakkat - Akses jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Onan Ganjang dan Kecamatan Pakkat, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) tepatnya di Jaga Payung Desa Baringin, Pakkat terputus akibat tertutup longsor, Minggu (4/4/2021).

Material longsor yang menutup badan jalan, mengakibatkan puluhan kendaraan dari kedua arah tidak dapat melintas.

Peristiwa longsor dipicu tingginya curah hujan terjadi di daerah Humbahas, khususnya di Kecamatan Pakkat sejak Sabtu malam hingga Minggu Subuh.

Material longsor berupa tanah bercampur batu dan pasir, hingga batang pohon menutup ruas jalan. 

Salah satu warga, Purba, mengatakan longsor itu terjadi diperkirakan subuh. "Kondisinya memprihatinkan, becek, dan berlumpur. Kendaraan roda empat dan dua tidak bisa melintas," ucapnya.

Para pengendara yang terperogok di sekitar longsor itu berharap pemerintah segera mengirim alat berat agar material longsor yang menutup badan jalan dapat disingkirkan. "Kita berharap, segera ada alat berat, karena jalan ini merupakan akses utama yang menghubungkan Kecamatan Onan Ganjang dan Pakkat," pintanya.

Peristiwa longsor itu juga diunggah salah pengguna sosmed facebook dengan nama akun @galang yang menuliskan "Terjebak longsor di Jaga Payung Kecamatan Pakkat, Humbahas. Sangat memprihatinkan saat ini".(Bn/01)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)